Perbedaan Blogger vs WordPress: Bagusan Mana untuk Blogging? (2020)

Content Protection by DMCA.com

Terakhir di Update November 27, 2020

Blogger VS WordPress ini sudah bukan hal baru. Bagi anda yang baru memulai dunia Blogging, pasti akan mendengar salah satu platform blogging tersebut dan membuat anda bertanya-tanya. Apa perbedaan antara Blogger dan WordPress? Nah untuk itu, tulisan ini akan membahas tentang perbedaan Blogger vs WordPress dan masing-masing kelebihan serta kekurangan agar membantu anda untuk memilih platform blogging yang tepat.

Tidak pernah ada kata terlambat untuk memulai Blogging. Apalagi di jaman sekarang ini membuat Blog sudah sangat mudah. Tidak perlu mengerti bahasa pemrograman dan lain-lain, anda tinggal memilih saja antara platform Blogging yang tersedia.

Sebenarnya ada banyak platform blogging selain Blogger dan WordPress seperti Wix, SquareSpace, Medium.com, Kompasiana, JalanTikus, Dll. Tetapi platform blogging tersebut lebih fokus kepada media penulisan saja tanpa memperhatikan segi desain, SEO, dan domain untuk blogging anda.

Maka dari itu, jika berbicara tentang blog, hanya ada dua platform blogging yang patut dibincangkan yaitu Blogger vs WordPress. Yuk langsung saja kita bahas perbedaan blogger vs wordpress.

perbedaan blogger vs wordpress

Pengertian Blogger vs WordPress

Blogger dan WordPress ini merupakan platform blogging paling tua. Kalau ditanya ingin membuat blog, maka pilihannya ya hanya Blogger atau WordPress saja.

Masing-masing Blogger dan WordPress punya kelebihan dan kekurangan masing-masing. Tapi sebelum membahas perbedaan blogger vs wordpress, ada baiknya kita mengerti pengertian Blogger dan WordPress terlebih dahulu.

Oh ya disini saya membandingkan antara Blogger (free) vs WordPress.org (self hosted) bukan WordPress.com. Bagi yang belum tahu, bisa baca perbedaan WordPress.com vs WordPress.org.

Apa itu Blogger?

Blogger atau yang lebih dikenal dengan blogspot adalah layanan platform blogging gratis dari Google yang memungkinkan anda untuk membuat blog tanpa harus memikirkan biaya, desain, domain, hosting, dan lain-lain.

Blog anda akan di host oleh Google sehingga akan memiliki domain .blogspot diakhir nama blog anda. Contoh blogsaya.blogpsot.com. Makanya Blogger juga sering disebut blogspot karena nama domainnya ini.

Karena tujuan blogger adalah untuk memudahkan orang awam untuk menulis makanya fitur-fiturnya pun terbatas hanya untuk penulisan saja. Walaupun demikian dengan berbagai komunitas yang ada, anda bisa memilih tema blog yang keren-keren sekarang. Bahkan sekarang bisa membuat toko online yang terhubung ke WhatsApp hanya dengan blogger.

dashboard blog
Dashboard Blogger

Apa itu WordPress?

Yang dimaksud disini adalah WordPress.org (self-hosted) ya. WordPress ini lebih ke platform pembuatan website dan anda juga bisa membuat website blogging dengan WordPress.

Awalnya WordPress diciptakan sebagai platform blogging, tetapi karena perkembangan jaman sekarang anda sudah bisa membuat berbagai jenis website dengan WordPress.

Oh ya, walaupun terkadang anda akan dengan bahwa WordPress itu gratis, tetapi sebenarnya tidak gratis. Yang gratis adalah penggunaan platform WordPress saja, tetapi anda masih harus membeli hosting dan domain agar blog wordpress anda dapat dikunjungi.

Website belajarWPSEO.com ini menggunakan WordPress dan di hosting di Niagahoster.

dashboard WordPress
Dashboard WordPress

Perbedaan Blogger vs WordPress

Setelah mengenal pengertian Blogger dan WordPress, maka selanjutnya adalah mengerti kelebihan dan kekurangan masing-masing platform agar kita dapat mengetahui perbedaan blogger vs wordpress.

Nah berikut ini adalah tabel perbedaan antara blogger vs WordPress:

Blogger (Blogspot)WordPress (Self Hosted)
Konten anda menjadi milik Google karena di host oleh mereka.Anda memiliki kontrol penuh terhadap konte dan sistem blog.
URL blog akan memiliki akhiran .blogspot.com. Tapi bisa beli domain.Bisa dapat domain gratis dengan beli hosting di Niagahoster + diskon 70%
Gampang & simpel digunakan oleh pemulaHarus belajar lagi untuk menggunakan WordPress
Desain dan fungsi terbatas karena hanya untuk menulis sajaDesain dan fungsi tidak terbatas. Bisa buat jenis website apa aja selain blog.
Tutorial blogger sangat sedikitTutorial WordPress dan komunitas sangat banyak.
Support dari blogger sangat terbatas. Support WordPress sangat mumpuni walau menggunakan tema dan plugin gratisan
Sangat susah untuk brandingGampang untuk branding karena
Optimasi dan performa SEO sangat lemah dibandingkan WordPressJika dioptimasikan dengan baik, blog WordPress lebih mudah untuk optimasi SEO dan ranking di halaman satu google.
Lebih mudah terapproved Google AdsenseAgak susah diapproved untuk Google Adsense,
Tidak perlu ribet ngurusin hosting dan serverAnda harus belajar mengenai hosting dan server
Keamanan Blogger lebih terjaminKeamanan WordPress bergantung pada anda
GRATISHarus beli hosting

Custom Nama Domain

Jika Anda mulai serius tentang blogging dan ingin memiliki punya branding di web, maka ada baiknya untuk menggunakan nama domain sendiri. Blogger dan WordPress memiliki opsi untuk menggunakan nama domain sendiri. Tapi yang paling penting adalah anda harus bisa memilih nama domain SEO Friendly untuk blog anda.

Kalau di Blogger anda cuman bisa beli domain langsung dari Google Domain saja. Tidak bisa beli domain dari penyedia domain lainnya. Harga domain yang dijual google pun mulai dari 10$ per tahun. Sementara di WordPress, anda bisa mendapatkan domain gratis jika membeli hosting dengan paket tahunan. Harga domainnya pun beragam tergantung anda beli dimana.

Hosting

Hosting ini istilahnya tempat website / seluruh konten blog anda berada. Kalau anda menggunakan Blogger, baik itu free ataupun custom domain, blog anda akan dihost oleh Google. Masalah kecepatan? tergantung, tapi dengan paketan free kecepatan host Google untuk Blogger sudah sangat mumpuni.

Namun demikian, hosting untuk blogger tersebut memiliki beberapa kekurangan seperti cuman mampu menyimpan data sebesar 1GB dan batasan size untuk halaman utama blog.

Sementara untuk WordPress, anda harus bisa memilih hosting yang tepat sesuai kebutuhan. Nah ini yang kadang bikin pusing bagi para pemula karena harus belajar memilih hosting lagi. Website BelajarWPSEO ini menggunakan hosting Niagahoster, anda bisa baca review Niagahoster sebagai Hosting WordPress.

Custom Desain & Fungsi

Kalau bicara soal perbedaan Blogger vs WordPress masalah custom desain dan fungsi maka juaranya adalah WordPress. Dengan WordPress anda bisa membuat tampilan blog anda lebih unik dengan desain dan fungsi yang sesuai kemauan anda. Namun tentunya anda harus belajar lebih dalam lagi.

Sementara Blogger memiliki batasan untuk custom desain dan fungsi. Anda bisa menggunakan tema Blogger yang sudah tersedia dan bahkan bisa beli namun koleksinya sangat sedikit. Adapun fungsi Blogger juga hanya mampu sebatas menulis tulisan saja.

Monetisasi

Nah kalau kita bicara soal Blogging, pasti salah satu alasan ingin memulai blogging adalah ingin mendapatkan penghasilan tambahan. Ini salah satu perbedaan blogger vs wordpress yang utama.

Monetisasi di Blogger bisa menggunakan Google Adsense. Anda dapat menempatkan konten sponsor, spanduk iklan, tautan teks sponsor, tautan afiliasi, di blogspot.

Sementara monetisasi di WordPress walaupun sedikit sama tetapi bisa lebih luas dengan membuat website toko online atau membership. Atau bahkan anda bisa membuat platform blogging sendiri seperti kompasiana atau JalanTikus.

Jadi, pilih mana? Blogger atau WordPress?

Pertanyaan paling penting nih, jadi pilih mana antara Blogger atau WordPress? Mana yang lebih bagus untuk blogging?

Masing-masing blogger dan wordpress memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Jika sudah memahami perbedaan blogger vs wordpress maka selanjutnya adalah memilih sesuai dengan tujuan dan kebutuhan anda.

Blogger sangat bermanfaat dan tepat bagi mereka yang ingin membuat blog mereka dengan cepat. Jika yang anda inginkan adalah platform blogging yang sangat sederhana, maka pilihlah Blogger. Anda tidak perlu membayar satu sen untuk memulai, dan Anda tidak perlu khawatir tentang hosting atau masalah teknis lainnya.

Anda bahkan bisa memulai mendapatkan penghasilan tambahan dari tulisan tulisan anda di Blogger dengan mendaftar Google Adsense.

Tapi harus dipahami bahwa Blogger memiliki batasan-batasan seperti yang sudah dijelaskan diatas. Anda tidak bisa mengembangkan blogger ke website blogging yang lebih kompleks, bahkan anda tidak bisa desain blog sesuka hati anda. Untuk itu, jika harus memilih antara Blogger vs WordPress, kami sangat sarankan untuk memilih WordPress.

Biaya pembuatan WordPress sangat murah, bahkan anda bisa membeli hosting dengan harga 30ribu -50ribu per bulannya. Anda juga tidak akan kesulitan jika memiliki masalah mengenai WordPress, karena anda bisa belajar wordpress dengan mudah di website BelajarWPSEO.com ini atau bisa bergabung ke grup facebook BelajarWPSEO.

Kalau misalnya anda sudah terlanjur menggunakan blogger dan ingin migrasi ke WordPress, maka bisa ikuti tutorial cara pindah dari Blogger ke WordPress. Atau jika anda ternyata salah memilih WordPress.com, silakan ikuti cara migrasi blog dari WordPress.com ke WordPress.org.

Kalau tidak ingin ribet buat blog, kamu bisa hubungi gunakan jasa setup blog wordpress 100% gratis dari saya ini. Selain gratis, kamu juga bisa dapetin tema dan plugin premium untuk blogging wordpress.

Itu dia penjelasan perbedaan blogger vs wordpress. Silakan share artikel ini jika bermanfaat dan membantu anda ya ^^

Leave a Reply