Cara Pindah Dari Blogger ke WordPress SEO Friendly (2020)

Content Protection by DMCA.com

Terakhir di Update September 4, 2020

Ingin migrasi blog anda dari Blogger ke WordPress? Tapi takut semua artikel dan ranking dari blogspot anda akan jatuh? Tenang saja, berikut ini cara pindah dari blogger ke wordpress yang SEO Friendly tanpa menjatuhkan ranking blog anda.

Tidak ingin ribet? Gunakan jasa setup blog WordPress gratis dari saya. Dapetin juga tema dan plugin wordpress premium loh!

pindah dari blogger ke wordpress

Kenapa harus pindah dari Blogger ke WordPress?

Blogger merupakan platform Blogging buatan Google. Dengan blogger, anda sudah bisa membuat blog sendiri dengan mudah hanya dengan akun Google saja.

Tidak dapat dipungkiri bahwa Blogger atau blogspot memang merupakan platform blogging yang sangat bagus dan gampang digunakan. Tetapi fungsi dan desain dari blogger memiliki beberapa batasan.

Oleh karena beberapa batasan tersebut yang membuat banyak orang pindah ke WordPress sebagai platform blogging mereka. Jika anda sedang membaca artikel ini, berarti anda sudah tahu perbedaan blogger vs wordpress dan sudah niat untuk pindah dari blogger ke wordpress.

WordPress yang dimaksudkan disini adalah self hosted WordPress dari WordPress.org, bukan WordPress.com. Kok beda? Yap, kalau pakai wordpress.com malah fitur nya sama saja dengan blogger. Untuk itu ada baiknya anda harus tahu dulu perbedaan WordPress.com vs WordPress.org.

Tutorial Pindah dari Blogger ke WordPress

Berikut ini langkah-langkah cara pindah dari blogger ke wordpress yang seo friendly tanpa menurunkan ranking blog anda di Google:

  1. Sudah punya blog WordPress.
  2. Export data Blogger
  3. Import data Blogger ke WordPress
  4. Setting Permalink
  5. Setting Redirection
  6. Memindahkan Data Blogger Lainnya
  7. Submit Pindah Website di Google Search Console / Webmaster

Langkah pertama pindah dari blogger ke wordpress ya harus sudah punya blog di WordPress. Kalau belum, bisa ikuti tutorial cara buat blog WordPress. Jadi kita langsung lompat ke langkah kedua ya yaitu export data dari Blogger.

Export Data dari Blogger

Login dulu ke dashboard Blogger kemudian pilih Setting dan scroll terus cari menu Manage Your Blog dan pilih Backup Content.

backup blogger

Nanti ada popup backup content. Pilih Download untuk mengunduh semua data konten blogger anda. File konten yang sudah didownload akan berakhiran .xml. Simpan file ini karena akan diupload di WordPress.

backup blogger

Import Data ke WordPress

File yang sudah didownload tadi itu berisi semua artikel / data blogspot anda. File ini harus diimport ke WordPress.

Caranya adalah masuk dulu ke dashboard WordPress anda, kemudian ke menu Tools > Import dan pilih Install Now dibawah tulisan Blogger.

Cara Pindah Dari Blogger ke WordPress SEO Friendly (2020) 5

Setelah klik Install Now, tunggu hingga proses instalasi selesai dan kemudian pilih Run Importer.

Cara Pindah Dari Blogger ke WordPress SEO Friendly (2020) 7

Setelahnya anda harus mengupload file xml yang sudah kita download sebelumnya kemudian pilih Upload file and import.

Cara Pindah Dari Blogger ke WordPress SEO Friendly (2020) 9

Jika proses upload sudah selesai, akan ada opsi untuk mengimport user. Disini saya sarankan untuk mengikuti defaultnya saja. Kalau penulis dari blogger sebelumnya ada lebih dari satu maka WordPress akan buat user sesuai jumlah dari Blogger. Anda juga memilih untuk author dari blog sebelumnya ke satu user yang sudah ada di WordPress.

Cara Pindah Dari Blogger ke WordPress SEO Friendly (2020) 11

Tunggu hingga loading proses migrasi selesai baru kemudian anda bisa mengecek dengan pergi ke Post > All Posts. Anda akan melihat seluruh postingan dari Blogger sudah pindah ke WordPress.

Setting Permalink

Pada tahap sebelumnya anda sudah berhasil melakukan migrasi atau pindah dari Blogger ke WordPress. Tetapi proses migrasinya belum SEO Friendly untuk itu langkah pertama yaitu itu setting permalink di WordPress.

Secara default, permalink blogger memiliki tanggal dan bulan pada setiap url postingan. Contohnya seperti ini tulisansaya.blogspot.com/2020/07/tentang-hari-ini. Untuk itu kita harus membuat permalink WordPress kita harus semirip/sama dengan yang dari Blogger.

Cara untuk merubah permalink wordpress adalah pergi ke Settings > Permalink kemudian pilih Custom Structure dan paste kode dibawah ini kemudian pilih Save.

/%year%/%monthnum%/%postname%.html

Cara Pindah Dari Blogger ke WordPress SEO Friendly (2020) 13

Setting Redirection

Ini merupakan langkah paling penting dalam tutorial cara pindah blogger ke wordpress yang seo friendly. Bukan hanya dalam migrasi blogger saja, tapi wajib digunakan jika anda ingin pindah hosting wordpress anda.

Bagian penting dari Redirection adalah untuk memastikan bahwa pengunjung blog Anda mendarat di halaman yang sama persis di blog WordPress baru anda yang mereka coba akses di blog lama. Dengan melakukan Redirection juga anda sudah memastikan dan memberikan sinyal ke mesin pencari bahwa blog lama Anda dipindahkan ke blog baru ini.

Untuk melakukan redirection dari Blogger ke WordPress, anda harus install plugin Blogger to WordPress Redirection. Untuk cara installnya bisa baca tutorial cara install plugin WordPress.

Jika sudah instal dan aktivasi pluginnya, selanjutnya pilih Tools > Blogger to WordPress Redirection > Start Configuration. Pilih Get Code dari blog yang sudah diimport sebelumnya ya.

redirection dari blogger ke wordpress

Nanti akan muncul code yang berfungsi untuk meredirecti seluruh pengunjung blogger anda ke blog WordPress secara otomatis. Selanjutnya anda harus copy kode tersebut dan dipastekan di dashboard Blogger anda.

kode redirection blogger ke wordpress

Selanjutnya adalah pergi ke dashboard Blogger kemudian pilih Theme dan klik icon tiga titik dan pilih Switch to first generation theme. Nanti akan ada popup, bisa pilih Backup and switch.

Cara Pindah Dari Blogger ke WordPress SEO Friendly (2020) 17

Kalau sudah berhasil switch to first generation Classic Theme nanti akan ada muncul opsi Edit HTML dan harus pilih itu.

Nanti akan muncul Editor HTML, hapus semua kode di dalam editor tersebut dan pastekan kode yang didapat dari WordPres.

Cara Pindah Dari Blogger ke WordPress SEO Friendly (2020) 19

Kemudian pilih Save. Website blogger anda sudah otomatis teralihkan ke blog WordPress.

Memindahkan Konten Blogger Lainnya

Proses pindah dari Blogger ke WordPress diatas itu hanya berlaku untuk post type. Kali ini kita akan memindahkan berbagai konten Blogspot seperti pagetype, widget, dan rss feed.

  1. Memindahkan Pagetype Blogger ke WordPress

Plugin Blogger to WordPress Redirection hanya bisa mengalihkan konten berjenis post type. Kalau blog anda tidak menggunakan page type maka bisa dilewatkan tutorial ini.

Untuk memindahkan page type ke WordPress ini harus dilakukan secara manual. Pertama anda harus menginstall Plugin Redirection atau pake plugin Rank Math. Selanjutnya anda harus mengcopy semua link page type dan melakukan redirection manual. Bisa ikuti tutorial lengkap cara redirect url WordPress.

*Note = Cara ini hanya berlaku untuk yang sudah pakai custom domain. Kalau masih pake blogspot gratisan hanya bisa redirect post type saja.

  1. Memindahkan Widget

Anda juga bisa memindahkan widget dari Blogger ke WordPress tetapi tidak secara langsung. Itupun hanya khusus untuk widget yang anda buat dari html seperti link blogroll atau gambar.

Caranya adalah masuk ke WordPress > Appearance > Widgets. Anda tinggal memasukkan jenis widget yang anda inginkan. Jika tidak ada widget yang anda sukai, bisa cari di repository Plugin WordPress.

Submit Pindah Website di Search Console / Google Webmaster

Jika anda menggunakan custom domain di Blogger, maka tidak perlu melakukan submit pindah domain di Search Console.

Pindah domain ini hanya wajib dilakukan jika anda menggunakan .blogspot di Google Webmaster. Anda bisa mengikuti tutorial update google pindah domain.

Kesimpulan

Setelah anda berhasil melakukan proses pindah Blogger ke WordPress maka selanjutnya adalah mengamakan WordPress anda. Jika artikel ini membantu anda, mohon di share ya sebagai ucapan terima kasih.

One comment

  1. Terima kasih. Memang lebih enak pakai WordPress daripada pakai blogger.

Leave a Reply