Terakhir di Update November 12, 2020
Kali ini saya akan bahas tentang tips memilih hosting untuk wordpress terbaik di tahun 2020 ini. Tulisan kali ini terinspirasi dari pertanyaan-pertanyaan tentang hosting di Grup WordPress Indonesia atau di Grup WordPress Developer Indonesia.
Oh ya, gabung disana ya kalau ingin bertanya atau belajar tentang WordPress. Salah satu alasan kenapa saya pindah domain karena dapat insight baru dari member grup disana juga.
Balik ke topik tentang memilih hosting untuk wordpress. Selain untuk tips, tulisan ini juga sebagai review kenapa saya menggunakan Niagahoster sebagai hosting wordpress terbaik.
Beberapa poin penting yang harus diperhatikan dalam memilih hosting terbaik untuk WordPress adalah:
- Support
- Kecepatan
- Fitur
Dan dalam pengalaman Saya, Niagahoster unggul dalam ketiga hal tersebut.
tl;dr
Review dan tips ini untuk pemula yang baru memulai WordPress. Kalau baru mulai belilah hosting Niagahoster paket Pelajar. Kekurangannya tidak bisa bayar bulanan, bisa cari alternatif disini.
Untuk intermediate-advanced, sudah pasti pada pakai Cloud Hosting & VPS.
Tips Memilih Hosting Untuk WordPress
Pertama kita mulai dari tips memilih hosting terbaik untuk wordpress ya. Karena sanking besarnya komunitas wordpress sekarang ini banyak banget penyedia hosting yang menjual produk hosting khusus untuk wordpress.
Sebenarnya sih itu lebih ke teknik marketing ya karena jika dilihat dari segi teknis ternyata hampir sama dengan shared hosting dan juga karena banyak sekali yang cari hosting terbaik untuk wordpress.
Seperti yang sudah saya sebutkan diatas, beberapa poin yang harus diperhatikan dalam membeli hosting baik untuk hosting wordpress maupun lainnya adalah (1)support, (2)kecepatan, (3)fitur.
Support dari Penyedia Hosting WordPress
Banyak orang menggunakan WordPress karena kemudahannya dalam membuat website. Dengan komunitas dan berbagai fitur dalam theme dan plugin WordPress sehingga buat website saat ini sangat mudah tanpa harus memahami koding.
Nah tips pertama dalam memilih hosting terbaik untuk wordpress ini adalah anda harus melihat support yang diberikan oleh penyedia hosting terhadap masalah-masalah anda.
Disini support Niagahoster oke banget, karena selain masalah tentang hosting, mereka juga akan membantu mengatasi masalah tentang WordPress secara keseluruhan. Mereka punya dokumentasi, tutorial, dan berbagai tips tentang WordPress di Blog Niagahoster.
Selain itu, support mereka juga standby 24/7. Kalau website anda banyak traffic dan membutuhkan solusi atas masalah hosting website anda tinggal langsung Chat Support Niagahoster dan akan dibalas dalam 5 menitan. Supportnya tidak pakai sistem tiket yang bisa lebih dari sehari untuk mengatasi masalah anda.
Kecepatan Hosting WordPress
Kecepatan WordPres ini kadang menjadi momok mengerikan bagi para komunitas WordPress. Mungkin sedikit hiperbola, tapi banyak sekali yang berusaha membuat wordpress mereka menjadi ijo-ijo di PageSpeed, GT Metrix, dan Web Vital.
Dan salah satu faktor penting biar bisa dapat ijo-ijo adalah menggunakan hosting wordpress yang kecepatannya mumpuni. Walaupun sebenarnya masalah kecepatan ini lebih baik didasarkan pada kebutuhan website anda. Jangan sampai anda membeli hosting yang overkill dan overprice dari website anda.
Untuk Hosting WordPress pemula / starter, kecepatan Niagahoser sudah sangat mumpuni dan terbaik dari hosting lainnya di Indonesia. Anda bisa baca mengenai test kecepatan dan review berbagai penyedia hosting Indonesia disini.
Adapun kalau anda baru memulai website, maka selalu mulailah dari paket medium. Kalau di Niagahoster bisa beli paket Pelajar mereka. Dan mulai membangun traffic website anda dari sana. Jika merasa sudah tidak mampu menopang traffic pengunjung website anda yang banyak, maka anda bisa upgrade ke paket yang lebih powerful.
Yang paling sering liat adalah pertanyaan tentang apakah paket A, paket B, hosting xxx mampu menahan jumlah xxxx visitor ? Memang gak salah sih, awal-awal saya terjun di dunia wordpress juga saya menanyakan berapa kapasitas pengunjung yang mampu ditahan penyedia hosting.
Sebagai gambaran, beberapa website saya di shared hosting paket Personal Niagahoster mampu menopang +1000 visitor per hari, 100-200 visitor sekali tayang. Dan website tersebut masih santai di rank 1 Google untuk beberapa keywords lokal & internasional.
Fitur Penyedia Hosting WordPress
Nah ini yang tak kalah penting dalam memilih hosting wordpress. Ada beberapa penyedia hosting yang menawarkan plugin wordpress premium gratis dalam paket hosting untuk wordpress mereka. Kalau anda cari itu, Niagahoster tidak ada.
Fitur-fitur Niagahoster yang menurut saya lebih ke hosting mereka dan yang powerful adalah Dashboard/Member Area. Disana anda bisa menginstall WordPress, instal SSL, domain forwarding, single sign-on, dalam satu klik di dashboard Niagahoster. Niagahoster juga punya Immunify360 untuk mencegah malware dan hack terhadap website anda.
Tips memilih hosting wordpress ini lebih fokus ke jangan tergiur dengan fitur diluar hosting itu sendiri. Seperti bonus plugin premium itu sebenarnya diluar dari fitur hosting. Jangan sampai anda mengorbankan kecepatan hosting anda untuk mendapatkan plugin wordpress.
Info Teknis Memilih Hosting untuk WordPress
Karena sangking banyaknya penyedia hosting untuk wordpress dan berbagai teknis marketing serta produk hosting di pasaran kadang bisa bikin pusing dalam meilih hosting terbaik untuk wordpress.
Nah disini saya akan kasih bantu info teknis tentang paket-paket hosting yang ditawarkan oleh penyedia hosting Indonesia biar anda tidak salah pilih (baca- jadi korban marketing)
Jangan salah ngerti dengan kata Unlimited ini ya. Layaknya kuota internet yang menawarkan paket unlimited tapi banyak aturan tersembunyi, hosting juga sama.
Khusus untuk hosting unlimited sebenarnya yang unlimited adalah file size yang diupload ke hosting. Tapi tentu ada batasan-batasan teknis yang oleh orang awam tidak akan ngerti.
Nah ini sangat krusial karena memang unlimited file size, tapi kalau inode hingga memory size dibatasi maka akan berdampak pada kecepatan website anda.
Hosting unlimited ini paling sering digunakan untuk hosting wordpress jenis shared hosting. Dalam artian, website anda berada dalam satu server dengan ribuan website lainnya. Kalau salah satu website tersebut down, web anda juga bisa down.
Pakai VPS atau Cloud Hosting
VPS dan Cloud hosting ini dianjurkan untuk website dengan trafik pengunjung hingga ratusan ribu per hari. Pakai VPS dan Cloud Hosting kalau ingin lebih eksklusif websitenya tidak campur dengan website lain seperti di shared hosting.
Sebenarnya orang awam juga bisa pakai cloud hosting dan VPS dengan paket Managed Hosting. Kalau Niagahoster, paket Cloud Hosting sudah tinggal pakai saja. Dan pengalaman saya pakai cloud hosting untuk wordpress NS ini sangat puas dengan kecepatannya.
Kalau VPS di Indonesia saya tidak tau ya karena belum pernah pakai, tapi dari review2 untuk VPS terbaik bisa pakai Kinsta yang memang untuk wordpress atau Cloudways.
keren keren